Kenali Beberapa Hal Tentang Hp Xiaomi

Xiaomi

Kehadiran berbagai macam merk ponsel saat ini terkadang membuat kita sedikit kebingungan dalam memilih merk ponsel yang akan kita beli. Hampir semua vendor smartphone dari dalam dan luar negeri seakan terus bersaing menghadirkan berbagai ponsel keluaran terbaru dengan menawarkan bermacam-macam fitur yang canggih. Satu diantara merk ponsel saat ini yang harus kita coba yaitu XiaomiKehadiran smartphone ini langsung menggebrak pasaran penjualan smartphone di Indonesia. Harganya yang terjangkau serta didukung dengan berbagai fiturnya yang yang canggih membuat para pemburu smartphone seakan berbondong-bondong untuk mendapatkan ponsel ini di beberapa tempat. Didukung oleh service center yang tidak sulit didapat membuat penjualan ponsel ini terus meningkat tiap harinya.

Jika kita berencana membeli Hp Xiaomi di sebuah pusat elektronik, alangkah baiknya kita terlebih dahulu mengetahui beberapa hal terkait jenis ponsel ini.

1. Tipe

Hal pertama yang harus kita ketahui yaitu tipe dari smartphone ini. Dari awal kemunculannya Xiaomi memiliki 2 varian tipe device yaitu Redmi dan Mi. Kedua tipe ini tentunya memiliki perbedaan dari segi spesifikasinya. Dari kedua tipe ini yang paling unggul yaitu tipe Mi jika dilihat dari spesifikasi yang dimilikinya. Beberapa keunggulan tersebut bisa dilihat dari prosesor, GPU, kamera, sensor, segi desain hampir semuanya memperlihatkan kalau tipe Mi ini lebih unggul  dari pada tipe Redmi. Dalam masalah harga pun tipe Mi lebih mahal jika dibandingkan dengan harga tipe Redmi yang target pasarnya diperuntukan bagi kelas menengah kebawah.

2. Jaringan

Hal selanjutnya yang harus kita ketahui dari Hp Xiaomi ini yaitu masalah jaringannya. Pada umumnya ponsel yang di jual resmi di mi.com/id itu semua sudah mendukung jaringan Indonesia. Cara yang harus kita lakukan disaat akan membeli ponsel ini yaitu cek dibagian dus nya, jika tidak tercantum WCDMA/FDD-LTE sebaiknya jangan dibeli, sebab 3G di Indonesia saat ini menggunakan WCDMA dan untuk 4G di Indonesia menggunakan FDD-LTE.

3. Kode device

Dari awal kemunculannya ponsel ini megeluarkan banyak varian yang masing-masing mempunyai kode device yang berbeda. Hal ini sangat perlu kita ketahui sebelum mulai membeli smartphone ini.

Setelah mengetahui beberapa hal terkait Hp Xiaomi tersebut, maka langkah selanjutnya yang harus kita tentukan yaitu menentukan tempat dimana kita akan membelinya. Saat ini sangat mudah memang untuk sekedar membeli sebuah smartphone apalagi jika  kita sudah mengetahui tentang spesifikasi hp yang akan kita beli. Akan tetapi tidak hanya sampai disitu saja, pemilihan tempat belanja yang lengkap dan aman harus menjadi prioritas utama kita.

Toko online Blibli.com memberikan solusi terbaik bagi Anda yang akan membeli semua jenis smartphone termasuk Xiaomi. Melalui sistem pembayaran yang mudah dan tanpa resiko, belanja semua kebutuhan smartphone  keluaran terbaru sudah tersedia disini.